Cara Duplikat Website WordPress Melalui Softaculous Cpanel – Membuat duplikasi atau clone website wordpress sangatlah mudah. Apalagi bila saat ini sobat menggunakan softaculous dalam melakukan install wordpress.
Namun jika saat ini sobat tidak menggunakan softaculous, maka bisa melakukan duplikat dengan cara manual, yaitu memindahkanfile website dan database secara manual. Atau bisa juga menggunakan plugin duplicator wordpress
Baca Juga :
Cloning website biasa bertujuan untuk dilakukan pergantian domain, atau memiliki bisnis yang sama namun ingin menggunakan nama yang berbeda. Namun perlu diperhatikan, untuk cloning website sangat tidak baik jika website cloning yang satunya masih aktif. Nantinya hal tersebut akan berdampak pada SEO website.
Panduan Clone WordPress Melalui Softaculous
#1 Pertama silakan sobat login ke akun cpanel web hosting. Untuk login cpanel dapat dengan akses namadomain.com/cpanel atau IP Hosting:2083 (contoh : 192.88.90.241:2083). Pada tahap login cpanel sobat pasti sudah paham ya ?.
Jika sobat terkendala login cpanel, sebaiknya langsung menghubungi pihak layanan web hosting sobat. Kurang lebih seperti berikut ini untuk untuk akses ke cpanel :
#2 Selanjutnya silakan ketikan di kotak pencarian cpanel “SOFTACULOUS“.
#3 Silakan di klik dan akan diarahkan ke menu softaculous. Kemudian klik menu “Installations” untuk memilih website yang akan di duplikasi atau clone.
#4 Jika sudah berada pada list install wordpress, silakan klik icon clone untuk memulai melakukan clone.
#5 Silakan pilih domain atau subdomain clone. Kemudian klik “Clone Installation”
#6 Saat ini clone telah selesai. untuk detail login sama dengan website sebelumnya.
Demikianlah Tutorial Duplikat Website WordPress Melalui Softaculous Cpanel, semoga bermanfaat dan dapat membantu sobat. Jangan lupa untuk share artikel ini kepada teman sobat. Agar website novri.web.id dapat lebih maju dan semakin ramai.
Pak Novri, terimakasih banyak sudah share ilmunya disini, saya sangat terbantu dengan cara clone wordpress website dari CPanel, sebelumnya saya cari-cari plugin untuk clone wp multisite tapi semuanya berbayar. Saya benar-benar berterimakasih atas semua waktu dan usaha Pak Novri berbagi pengetahuan disini.
Sekali lagi terimakasih, God bless you.
Terima kasih kembali pak